Teknik Terapi Pengobatan (MA)

                                        “SYARAT”
  1. Anggota Margaluyu Alhidayah yang aktif yang mempunyai kemampuan dan kemauan.
  2. Sehat lahir bathin, percaya serta memiliki mental yang baik.
CARA LATIHAN
A. Kosentrasi pemancaran getaran di telapak tangan
Fungsi : Menembakkan,, mengalirkan getaran ke arah yang sakit
Cara :
  • Posisi duduk bersila atau cara duduk meditasi MA.
  • Letakkan telapak tangan didepan daerah yang sakit , bisa Dengan jarak kira-kira 15 Cm dan bisa juga menempel antara telapak tangan dengan tubuh pasien yang sakit.
  • Tarik nafas yang dalam (banyak) dengan cepat tekan nafas di Ulu Hati sebentar, kemudian nafas dikeluarkan dengan konsentrasi pemancaran getaran melalui kedua telapak tangan diarahkan ke tempat yang diinginkan (yang dituju).
  • Tangan boleh diturunkan setelah 10 menit dan diistirahatkan kira-kira 1 menit, kemudian ulangi lagi latihan ini berulang-ulang sampai 60 menit.
B. Konsentrasi penarikan getaran pada telapak tangan
Fungsi : Menarik penyakit yang ada
Cara :
  • Posisi duduk bersila atau cara duduk meditasi MA.
  • Letakkan telapak tangan didepan daerah yang sakit , bisa Dengan jarak kira-kira 15 Cm dan bisa juga menempel antara telapak tangan dengan tubuh pasien yang sakit.
  • Tarik nafas yang dalam (banyak) dengan pelan sambil berkonsentrasi menarik penyakit melalui telapak tangan dan diniatkan penyakitnya hanya menempel di telapak tangan saja. Setelah itu nafas ditekan sebentar di bawah pusar dan langsung dilepaskan nafasnya sambil melepaskan juga semua penyakit yang menempel pada telapak tangan tadi.
  • Tangan boleh diturunkan setelah 10 menit dan diistirahatkan kira-kira 1 menit kemudian diulangi lagi latihan ini berulang-ulang sampai 60 menit.

 

C. Konsentrasi merasakan getaran pada telapak tangan
Fungsi : Mendeteksi atau mencari sumber penyakit.
Cara :

CARA PENGOBATAN
A. Umum
  1. Memohon/berdoa kepada Tuhan YME agar apa yang ingin kita kerjakan berhasil.
  2. Semua apa yang ingin kita kerjakan harus dasarkan kepada niat.
  3. Sebelum mengobati kita harus mendeteksi atau mencari sumber penyakit, sebaiknya dilakukan pendeteksian ke seluruh tubuh.
  4. Secara umum pengobatan dilakukan dengan Transfer dan tarik kecuali pada penyakit tertentu sesuai petunjuk.
  5. Lama pengobatan tergantung pada konsentrasi dan pengalaman mengobati.
  6. Setiap kali selesai mengobati jangan lupa ‘dipagar’ agar semua penyakit yang sudah keluar tidak dapat masuk lagi.







B. Penyakit Terapi  Khusus MA
1. Batu ginjal
Buka Aura Penyakit , Salurkan Tenaga Dalam ke daerah ginjal dari belakang dengan niat mendorong batu ginjal agar keluar ke ureter, tarik dari depan dengan niatan keluarkan dari saluran kencing, kalau memungkinkan diberikan air putih yang sudah diisi dengan niat menghancurkan dan memperlancar saluran kencing.
2. Nyeri di bagian ginjal
Buka Aura Penyakit , Salurkan Tenaga Dalam di daerah sekitar ginjal & sampai rasa nyeri berkurang.
3. Diabetes (gula)
Buka aura penyakit , Salurkan Tenaga Dalam di daerah pankreas. Dan Angkat Aura Pnyakit lalu Pagar
4. Pusing, nyeri kepala, migrain
Buka Aura Penyakit , Salurkan Tenaga Dalam di daerah yang nyeri atau sakit dan dibersihkan dengan nafas hisap di daerah yang nyeri atau sakit.
5. Mata
Buka Aura Penyakit , Salurkan Tenaga Dalam di antara dua mata, niatkan tenaga kita menyebar ke sekeliling mata.
6. Telinga
Salurkan Tenaga Dalam di daerah mastaoid, letaknya di telinga bawah bagian belakang.
7. Susah tidur
Salurkan Tenaga Dalam di daerah tengkuk atau leher atas bagian belakang melingkar ke otot mata.
8. Asma
Buka Aura penyakit , Salurkan Tenaga Dalam di daerah tenggorokan kemudian ke paru-paru.


9. Paru-paru
Salurkan Tenaga Dalam di dada kiri dan kanan.
10. Hidung
Salurkan Tenaga Dalam di mulai dari daerah dahi terus ke hidung dan ke samping kiri dan kanan hidung.
11. Darah tinggi
Salurkan Tenaga Dalam di jantung, ginjal dan tengkuk.
12. Darah rendah
Tarik daerah jantung.
13. Jantung kambuh dan sesak
Buka Aura Penyakit , Salurkan Tenaga Dalam di daerah jantung sambil berkonsentrasi agar irama jantung mengikuti irama yang kita inginkan.
14. Susah kencing
Salurkan Tenaga Dalam di daerah ginjal kiri dan kanan arah ke prostat (daerah kelamin) dan bila memungkinkan diberi air putih yang sudah “diisi” dengan maksud agar aimya dapat memperlancar kencing.
15. Nyeri haid
Salurkan Tenaga Dalam di daerah bawah pusar.
16. Tangan dan kaki berkeringat
Salurkan Tenaga Dalam pada telapak-telapak tangan dan kaki serta beberapa persendian yang lain.
17. Tangan dan kaki sulit digerakkan
Salurkan Tenaga Dalam di daerah beberapa persendian dan telapak kaki.



18. Keluhan daerah perut
Buka Aura Penyakit , Salurkan Tenaga Dalam pada daerah yang terdeteksi ada gangguan atau yang sakit.
19. Segala macam kanker
Buka Aura Penyakit , Salurkan Tenaga Dalam di daerah yang sakit dan ditarik.
20. Rambut rontok
Salurkan Tenaga Dalam di daerah kepala bagian syaraf-syarafnya agar rambut dapat subur kembali.
Ingat Kita Bisa mengobati Tapi Tetap Allah SWT yang menyembuhkan.

Wassss………

2 komentar: